Cara Kerja di Jepang Lulusan SMA Lengkap dengan Biaya Awalnya
Pernah nggak sih kamu mimpi bisa kerja di Negeri Sakura, Jepang, meskipun cuma lulusan SMA? Eits, jangan langsung bersedih atau merasa mustahil, ya. Di artikel ini, kita bakal ngobrol-ngobrol soal gimana caranya bisa kerja di Jepang lulusan SMA. Plus, kita juga bakal bahas berapa sih kira-kira biayanya. Siap untuk petualangan baru?
1. Langkah Awal: Siapin Dokumenmu
Pertama-tama, pastikan kamu udah punya ijazah SMA atau SMK, ya. Trus, jangan lupa siapin juga fotokopi akta lahir, ijazah, KTP, KK, dan sebagainya. Oh iya, kamu juga harus tanda tangan beberapa surat pernyataan. Kadang-kadang dari RT/RW atau Lurah juga minta tanda tangan. Terus, buat ngecek sehat atau nggaknya kamu, ada psikotes dan medical check-up nih.
2. Langkah Kedua: Belajar Bahasa Jepang
Ada dua cara buat belajar Bahasa Jepang. Pertama, ikutan kursus di Lembaga Pelatihan Kerja (LPK Jepang). Kedua, belajar sendiri. Nanti, kamu bakal ngambil tes bahasa Jepang JLPT N4 atau JFTA2.
3. Langkah Ketiga: Ikutan Tes SSW dan Lengkapi Dokumen
Ada berbagai jenis tes SSW. Ada yang cuma teori, ada yang campur sama praktik. Contohnya di bidang hotel, tesnya ada teori dan praktik. Kalo di bidang pengolahan makanan, atau jasa makanan tesnya lebih ke teori dengan Bahasa Jepang, dan di bidang keperawatan tesnya teori dengan bahasa Jepang dan Indonesia. Pokoknya, yang penting kamu semangat belajar! Kalo udah lulus, kamu bakal dapet sertifikat Bahasa Jepang dan SSW. Jangan lupa siapin juga dokumen lain kaya paspor dan SKCK.
4. Langkah Keempat: Cari Kerja
Udah dapet sertifikat? Saatnya cari kerja! Kamu bisa minta bantuan LPK kalo kamu ikutan kursus di sana. Tapi kalo mau cari sendiri, coba cari info tempat kerja atau ikut rekrutmen agensi di Jepang. Bisa juga manfaatkan medsos kaya Instagram buat cari info. Kalo udah dapet, ikutin aja proses wawancara dan kontrak kerja yang diminta.
Trus, kamu juga perlu medical check-up lagi sambil nunggu surat kelayakan buat visa di Jepang. Setelah itu, daftarin diri ke BPJS TK dan e-KTKLN di BP2MI. Terakhir, beli tiket pesawat dan urus visa di konsulat. Kalo udah dapet visa, kamu siap kerja di Jepang!
Perkiraan Biaya Kerja di Jepang Lulusan SMA
Oke, yuk kita bahas biaya-biaya yang mungkin kamu perlu keluarin agar bisa kerja di Jepang sebagai lulusan SMA!
- Biaya Psikotest: Tujuan dilakukan psikotes adalah untuk memastikan kamu sehat secara mental, biayanya yaitu Rp 1.470.000
- Pra MCU: Sebelum mulai belajar Bahasa Jepang, kamu harus bayar Pra MCU sekitar Rp. 530.000 hingga Rp 850.000
- Biaya Belajar Bahasa: Kamu butuh sekitar Rp. 3.000.000 buat biaya pendidikan sampai lulus ujian Bahasa Jepang level N4.
- Biaya Belajar Keterampilan: Kamu butuh sekitar Rp. 3.000.000 hingga Rp. 4.000.000 buat biaya pendidikan keterampilan sesuai bidang kerja yang kamu pilih.
- Biaya Ujian: Abis belajar Bahasa Jepang dan keterampilan sekitar 4 bulan, kamu kudu ikut ujian Bahasa Jepang dan keterampilan yang harganya Rp. 400.000 untuk JFT A2 atau Rp. 130.000 untuk JLPT N4 dan ujian skill mulai dari Rp. 150.000.
- MCU: Abis lolos wawancara, kamu harus melakukan MCU Total yang harganya sekitar Rp. 1.000.000.
- BPJS Ketenagakerjaan: Ini syarat buat pengajuan visa, biayanya antara Rp. 300.000 sampai 800.000.
- Visa: Pengajuan visa dengan menggunakan agen membutuhkan biaya Rp. 1.500.000.
- Paspor: Ini biaya pribadi sekitar Rp. 350.000 untuk passport biasa, dan Rp 650.000 untuk e-passport.
- SKCK: Surat Keterangan Cek Kepolisian yang berfungsi untuk memastikan apakah kamu tidak ada record kriminalitas, biaya sekitar Rp. 35.000
- eKTKLN: Kartu Tenaga Kerja Luar Negeri yang dibutuhkan untuk kamu bisa membuat Visa, biaya yaitu Rp 500.000
- Biaya Agen: Untuk pekerjaan seperti di bidang pembersihan gedung atau perhotelan, terdapat biaya agen dikarenakan saya bekerja sama dengan LPK, biayanya yaitu Rp 4.700.000
Jadi, total semua biayanya sekitar Rp 18.5 juta untuk bidang Pembersihan Gedung / Perhotelan, dan kurang dari itu untuk bidang lainnya seperti Keperawatan, Pengolahan Makanan, dan Jasa Makanan / Restoran
Nah, itu tadi rangkuman tentang gimana caranya bisa merantau kerja di Jepang lulusan SMA lengkap dengan biaya yang perlu kamu siapkan. Ingat, meskipun ada biaya, pengalaman dan ilmu yang kamu dapat nantinya pasti bakal jadi investasi berharga buat masa depanmu. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa jadi panduan buat kamu yang punya mimpi besar di Negeri Sakura.
Belajar Bahasa Jepang untuk Kerja Ke Jepang
Bisa lulus tes bahasa Jepang yang dibutuhkan untuk kerja di Jepang dalam waktu 2.5 bulan saja